You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Beton Penutup Saluran Sepanjang Satu Kilometer Dibongkar di Kebon Jeruk
.
photo doc - Beritajakarta.id

20 Kios PKL di Atas Saluran Air Dibongkar

Sedikitnya 20 kios pedagang kaki lima (PKL) yang berdiri di atas saluran air di Jalan Panjang, Kelurahan Kelapa Dua, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, dibongkar petugas gabungan, Sabtu (22/11). Pembongkaran dilakukan agar memudahkan petugas melakukan pembersihan saluran dari sampah dan lumpur.

Kami sudah sering melakukan sosialisasi agar para PKL itu membongkar sendiri kiosnya, namun tidak pernah diindahkan

Wakil Camat Kebon Jeruk, Abdullah mengatakan, saluran air dengan panjang satu kilometer itu sudah dangkal karena dipenuhi sampah dan lumpur. Akibatnya, ketika turun hujan air dengan cepat meluap dan menggenangi jalan hingga ketinggian 30 sentimeter.

"Kami sudah sering melakukan sosialisasi agar para PKL itu membongkar sendiri kiosnya, namun tidak pernah diindahkan," kata Abdullah.

20 Bangunan di Kramat Senen Dibongkar

Pembongkaran yang melibatkan 90 petugas gabungan dari Kelurahan Kelapa Dua, Kecamatan Kebon Jeruk dan Suku Dinas Pekerjaan Tata Air Jakarta Barat itu berlangsung kondusif. Para pemilik kios tampak pasrah saat kios-kiosnya diratakan dengan tanah.

Menurut Abdullah, pasca penertiban, saluran air tersebut akan dinormalisasi. Apalagi saat ini sudah memasuki musim penghujan. "Semoga setelah dibersihkan, air dari saluran tidak meluap dan menggenangi jalan lagi," ungkapnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3676 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1077 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye935 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye919 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye910 personNurito